Kamis, 28 Oktober 2010

Konvensi

Sebelum melangkah ke materi berikutnya, perhatikan konvensi-konvensi yang akan digunakan mulai dari saat ini:
  1. Jendela Log, Jendela Editor, Jendela Explorer, Jedela Result Viewer dan jendela lainnya akan direfrensikan tanpa menyebut kata Jendela. Jadi, jika disebutkan Log itu berarti Jendela Log, jika disebutkan Explorer itu berarti Jendela Explorer.
  2. Di setiap baris script, akan disertakan nomor baris. Ketika Anda menuliskan script yang ada di tutorial ini ke Jendela Editor Anda, jangan tulis nomor baris-nya, karena nomor baris hanya dimaksudkan untuk keperluan penerangan. Anda dapat juga menampilkan nomor baris di Jendela Editor Anda dengan cara: Tools -> Options -> Enhanced Editors, pada General Tab, tandai pilihan Show line numbers.
  3. Semua kata kunci akan dituliskan dengan memakai huruf besar. Namun demikian, penggunakan huruf besar atau kecil dalam penulis script SAS adalah murni preferensi saja. Penggunaan huruf besar atau huruf kecil tidak berpengaruh dalam eksekusi script kecuali dalam hal pembandingan String. Script SAS termasuk script bertipe case insensitive.