BAB 1 HAL HAL DASAR
Bab ini berisi pengetahuan – pengetahuan dasar yang diperlukan untuk memulai penulisan script SAS. Pengetahuan dimulai dari pengenalan screen sampai ke beberapa konsep dasar yang perlu diketahui.
Jendala dan fungsi control pada SAS
Ketika program SAS pertama kali dimulai, tiga jendela akan terbuka secara otomatis.
Gambar 1
Ketiga jendela yang terbuka secara otomatis itu adalah (telah diberi tanda kotak merah dengan label angka warna biru):
- Jendela Explorer. Melalui jendela ini Anda dapat benavigasi untuk mencari script SAS (atau file lainnya yg berkaintan) yang hendak Anda sunting.
- Jendela Log. Jendela ini berfungsi untuk menampilkan berbagai informasi yang muncul ketika SAS mengeksekusi suatu script. Dari jendela ini juga dapat dilihat apakah suatu script bekerja secara sempurna atau ada error yang terjadi ketika eksekusi.
- Jendela Editor. Ini adalah jendela tempat dimana Anda menulis atau menyunting Script SAS Anda.
Anda dapat membuat Jendela Log dan Jendela Editor memiliki
ukuran
full view dengan dengan klik dua kali pada header jendela (bagian yang berwarna biru) atau dengan klik tombol

.
Di bagian bawah Jendela Editor, Anda juga dapat menemukan tiga tab seperti di bawah ini:
Tiga tab ini berfungsi untuk bernavigasi antara Jendela. Seperti yang Anda lihat bahwa ada tiga tab pada bar yaitu: Tab Output, Tab Log, Tab Editor. Jika Anda klik Tab Editor, maka Jendela Editor menjadi aktif. Jika Anda klik Tab Output maka Jendela Output akan aktif. Khusus untuk Jendela Output, jendela ini sebenarnya turut dibuka oleh SAS secara default ketika Anda membuka SAS, namun SAS menempatkannya di belakang Jendela Log dan Jendela Editor. Jendela Output berfungsi untuk menampilkan output yang dikeluarkan oleh suatu SAS Script (jika ada).
Menjalankan Script SAS
Setelah mengetahui jendela dan fungsi navigasi, mungkin Anda segera ingin mengetahui cara mengeksekusi script SAS. Sebelum kita mengekesekusi suatu script SAS, tentu saja kita harus terlebih dahulu memiliki script untuk dieksekusi. Untuk itu, aktifkan Jendela Editor, lalu ketikkan script di bawah ini:
DATA ScriptAwal;
hasil = 1 + 3;
RUN;
Setelah itu, klik tombol

atau tekan tombol
F3 pada keyboard. Selamat! Anda telah mengeksekusi script SAS pertama Anda.
Setelah Anda mengekeksekusi script di atas, Anda mungkin memperhatikan beberapa tulisan muncul pada Jendela Log. Tulisan berikut ini muncul pada Jendela Log:
1 DATA ScriptAwal;
2 hasil = 1 + 3;
3 RUN;
NOTE: The data set WORK.SCRIPTAWAL has 1 observations and 1 variables.
NOTE: DATA statement used (Total process time):
real time 0.95 seconds
cpu time 0.00 seconds
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa Jendela Log berfungsi untuk menampilkan berbagai informasi sehubungan dengan eksekusi suatu script. Pesan (atau log) yang ditampilkan terdiri dari dua bagian, yaitu:
- Bagian script yang sedang dieksekusi SAS. Ditunjukkan dengan warna hitam dan nomor baris di depan setiap baris.
- Bagian pesan hasil eksekusi. Ditunjukkan dengan warna lain selain hitam (pada kasus di atas berwarna biru).
Jika bagian pesan hasil eksekusi berwarna biru, itu berarti script Anda sukses dijalankan. Jika berwarna merah, itu berarti script Anda mengandung error atau kesalahan dan kemungkinan besar proses eksekusi akan berhenti. Jika berwarna hijau itu berarti ada warning yang perlu Anda perhatikan sehubungan dengan script yang dieksekusi.
Selain pengeksekusian secara menyeluruh (seluruh script di Jendela Editor dieksekusi), Anda dapat pula mengeksekusi hanya beberapa bagian dari script yang ada di Jendela Editor. Ketikan script di bawah ini di bawah script yang telah Anda tulis di Jendela Editor:
PROC PRINT DATA=ScriptAwal;
RUN;
Setelah itu, drag bagian yang baru Anda tulis (perhatikan gambar di bawah), lalu klik tombol

atau tekan tombol
F3 pada keyboard.
Kini Anda hanya menjalankan perintah yang Anda tandai saja (dengan drag mouse). Bagian sebelumnya (yang tidak Anda tandai) tidak dieksekusi oleh SAS.
Setelah Anda mengeksekusi PROC PRINT di atas, Anda akan melihat bahwa Jendela Editor akan otomatis aktif dengan isi:
The SAS System
Obs hasil
1 4
Hal ini terjadi karena eksekusi PROC PRINT menghasilkan suatu Output tertentu. Dalam kasus ini, output-nya adalah seperti yang Anda lihat di Jendela Editor. Selain itu, SAS juga secara otomatis menambahkan Jendela Result Viewer. Jika Anda lihat output yang ada pada Jendela Result Viewer hasilnya akan sama dengan yang ada di Jendela Output. Perbedaanya adalah pada hasil pada Jendela Result Viewer berupa HTML sedangkan pada Jendela Output berupa text biasa.